News Update :
Home » » LIMBAH YANG TERDAPAT PADA AIR DAN CARA MENGATASINYA

LIMBAH YANG TERDAPAT PADA AIR DAN CARA MENGATASINYA

Penulis : Unknown on Kamis, 04 Desember 2014 | 20.52

LIMBAH YANG TERDAPAT PADA AIR
DAN CARA MENGATASINYA
Air bersih yang layak untuk dikonsumsi seharusnya tidak berbau, tidak berasa
dan tidak berwarna. Adanya pencemaran menyebabkan perubahan pada sifat tersebut.
Tanda-tanda bahwa air tanah sudah tercemar dapat dikenali melalui pengamatan
fisik. Beberapa di antaranya seperti dikutip dari Indiastudychannel, Selasa (25/5/2010)
adalah:
1. Warna kekuningan akan muncul jika air tercemar chromium dan materi organik.
Jika air berwarna merah kekuningan, itu menandakan adanya cemaran besi.
Sementara pengotor berupa lumpur akan memberi warna merah kecoklatan.

2. Kekeruhan juga merupakan tanda bahwa air tanah telah tercemar oleh koloid
(bio zat yang lekat seperti getah atau lem). Lumpur, tanah liat dan berbagai
mikroorganisme seperti plankton maupun partikel lainnya bisa menyebabkan
air berubah menjadi keruh.
3. Polutan berupa mineral akan membuat air tanah memiliki rasa tertentu. Jika
terasa pahit, pemicunya bisa berupa besi, alumunium, mangaan, sulfat maupun
kapur dalam jumlah besar.
4. Air tanah yang rasanya seperti air sabun menunjukkan adanya cemaran alkali.
Sumbernya bisa berupa natrium bikarbonat, maupun bahan pencuci yang lain
misalnya detergen.
5. Sedangkan rasa payau menunjukkan kandungan garam yang tinggi, sering
terjadi di daerah sekitar muara sungai.
6. Bau yang tercium dalam air tanah juga menunjukkan adanya pencemaran.
Apapun baunya, itu sudah menunjukkan bahwa air tanah tidak layak untuk
dikonsumsi.
Dapat kita simpulkan bahwa air berpolutan umum nya dihasilkan oleh:
1. Limbah manusiafese, tisu toilet, urin, semua disebut dengan limbah hitam
Tema 2 SJuebnteism-jae n3i:s M Paenkuesrijaa adnan Peri1s8tiw9a Alam 189
2. Pengeluaran septic tank
3. Pengeluaran pengolahan llimbah dari industri dan pabrik
4. Air bercampur detergent yang digunakan untuk mencuci, disebut juga
dengan air kelabu
5. Air hujan setelah mengalir di jalanan, berbagai lahan, selokan dan drainase.
6. Air tanah yang tercampur dengan saluran pembuangan di dalam tanah
7. Kelebihan cairan yang diproduksi industri (minuman, minyak goreng, pestisida,
pelumas, cat, oli, dan sebagainya)
8. Air limbah dari tempat pembuangan sampah akhir
9. Dan lainnya
Penjernihan dan pemurnian air dapat dilakukan dengan berbagai cara. Penggunaan
bahan kimia adalah cara penjernihan air yang paling sering digunakan karena
prosesnya cepat dan dapat menjernihkan air dalam jumlah besar sekaligus. Bahanbahan
kimia yang biasa digunakan di rumah tangga dan industri berguna untuk :
1. menghilangkan bau dan mensterilkan air
2. menjernihkan air dari kandungan lumpur dan sendimen
3. menghilangkan kandungan mangan dan lapisan atas minyak
4. menghilangkan kapur, magnesium dan sadah
5. menghilangkan dan warna / endapan kuning air
6. menghilangkan kandungan besi
7. racun dan kuman penyakit pada umumnya
Share this article :

Posting Komentar

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. KELAS 5 SD PRIMA . All Rights Reserved.
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger